Connect with us

TNI / Polri

Puspenerbad Selenggarakan Forum Harsabang Tahap II TA 2021

Published

on

JAKARTA, – Pusat Penerbangan TNI Angkatan Darat (Puspenerbad) menyelenggarakan Forum Pemeliharaan Pesawat Terbang (Harsabang).

Wadan Puspenerbad Brigjen TNI Bueng Wardadi mewakili Komandan Pusat Penerbangan TNI AD (Danpuspenerbad) Mayjen TNI Teguh Pudjo Rumekso membuka acara Forum Harsabang tahap II TA 2021 di Aula Mako Puspenerbad, Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Banten. Selasa (21/9/2021).

Pemeliharaan pesawat udara adalah faktor yang dominan dalam rangka mendukung kesiapan operasional pesawat udara, di mana prosedur dan administrasi pemeliharaan pesawat udara 2 (dua) hal yang tidak dapat dipisahkan dalam pelaksanaannya, dan merupakan pekerjaan yang cukup komplit serta saling berkaitan. Kegiatan pemeliharaan pesawat udara ini memerlukan dedikasi, disiplin, ketelitian dan keterampilan yang tinggi khususnya bagi personel pemeliharaan, di mana pelaksanaan tugasnya harus sesuai dengan ketentuan sehingga pesawat udara yang dioperasionalkan di jajaran Puspenerbad dalam kondisi siap terbang dan operasional sesuai standard safety.

Danpuspenerbad dalam amanatnya yang dibacakan oleh Brigjen TNI Bueng Wardadi menyampaikan Forum Harsabang yang dilaksanakan merupakan kegiatan rutin tahunan sebagai salah satu sarana evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan pembinaan materiel pesawat udara Penerbad TA 2021 dan perencanaan kebutuhan serta pemeliharaan dan perawatan Puspenerbad TA 2022.

” Dengan adanya kegiatan ini diharapkan beberapa keputusan dan penyelesaian berbagai macam permasalahan pembinaan materiil (Binmat) dapat dilaksanakan serta untuk perbaikan khususnya kegiatan pemeliharaan pesawat udara Puspenerbad baik di masa sekarang maupun di masa yang akan datang, ” ungkapnya.

Kegiatan Forum Harsabang mengangkat tema “ Dengan kegiatan Forum Harsabang kita tingkatkan kinerja perencanaan, tertib administrasi dan kesiapan pesawat udara dalam rangka mendukung tugas pokok Puspenerbad”.
Adapun yang bertindak sebagai narasumber dalam Forum Harsabang ini adalah pertama Dirbinmat Puspenerbad Kolonel Cpl Haripto Seno Budi, S.Sos memaparkan tentang kegiatan pemeliharaan pesawat udara TA 2021, kedua Dirbinopslat Puspenerbad Kolonel Cpn Fajar Purwawidada, S.S, M.H., M.Sc. memaparkan tentang staggering alokasi jam terbang, ketiga Kabengpuspenerbad Kolonel Cpn Cahyo Permono, M.Eng memaparkan tentang kegiatan pemeliharaan pesawat udara tingkat sedang dan berat, dan terakhir Perwakilan dari Bell Helikopter, Djuanda Kusnawidjaja yang memaparkan tentang Bell Heli Textron, dilanjutkan diskusi tentang kendala kebutuhan suku cadang dan tingkat pemeliharaan pesawat udara serta technical discussion.

Kolonel Cpl Haripto Seno Budi, S.Sos selaku Penanggung jawab acara menyampaikan, kegiatan Forum Harsabang ini dilaksanakan selama 2 (dua) hari, yaitu mulai hari Selasa tanggal 21 September 2021 sampai dengan hari Rabu tanggal 22 September 2021. Peserta yang ikut dalam Forum Harsabang tahap II TA 2021 ini sebanyak 21 orang perwakilan dari jajaran Puspenerbad.

Hadir dalam acara tersebut, Wadanpuspenerbad Brigjen TNI Bueng Wardadi, Perwakilan dari Airbus Helikopter, Perwakilan dari Bell Helikopter Textron, Dirbinslambangja Puspenerbad Kolonel Cpn Heri Kriswantoro, Kabalakada Puspenerbad Kolonel Cpn Jimmy Sirait, S.E., Kagudmat Puspenerbad Letkol Cpn Tony Safrudin, A.Md dan para Danflitehar. Kegiatan berlangsung hikmat dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan. (Dispenad)

Continue Reading

TNI / Polri

Kasad Dampingi Presiden Jokowi Peringati Kesaktian Pancasila di Monumen Lubang Buaya

Published

on

By

JAKARTA, – Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., menghadiri peringatan Hari Kesaktian Pancasila 2024 yang dipimpin langsung oleh Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo, di Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta, pada Selasa (1/10/2024).

 

Peringatan ini menjadi momen penting dalam sejarah perjalanan bangsa, untuk mengenang dan menghormati Tujuh Pahlawan Revolusi yang gugur dalam peristiwa G30S/PKI, yang dilancarkan oleh kelompok yang ingin mengganti ideologi Pancasila.

 

“Untuk mengenang jasa para pahlawan dan pejuang bangsa, khususnya para Pahlawan Revolusi, mengheningkan cipta dimulai,” ujar Presiden Jokowi memimpin upacara yang berlangsung dengan khidmat.

 

Dalam rangkaian upacara, Ketua MPR Bambang Soesatyo didaulat sebagai pembaca teks Pancasila, dilanjutkan dengan pembacaan Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 oleh Ketua DPD RI La Nyalla Mahmud Mattalitti.

 

Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi juga mengajak seluruh komponen bangsa untuk senantiasa menjaga dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari, sebagai landasan kuat dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

 

Turut hadir dalam upacara tersebut Menteri Pertahanan Jenderal TNI (Purn) Prabowo Subianto, pimpinan lembaga tinggi negara, para menteri Kabinet Indonesia Maju, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, para Kepala Staf Angkatan, Wakasad Letjen TNI Tandyo Budi R., perwakilan negara sahabat, serta keluarga Pahlawan Revolusi. *(Dispenad)*

Continue Reading

TNI / Polri

Sambut HUT Ke-79 TNI, Lanal Banjarmasin Gelar Lomba Fun Swimming Competition

Published

on

By

TNI AL, Banjarmasin,- Menjelang HUT TNI Ke-79 Tahun 2024, TNI Angkatan Laut dalam hal ini Lanal Banjarmasin gelar Perlombaan Fun Swimming Competition diikuti oleh TNI-Polri, Pelajar SMP dan SMA Se-Provinsi Kalimantan Selatan yang dilaksanakan di GOR Hasanudin, Jalan Antasari, Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Sabtu (28/09/2024).

 

Berbagai perlombaan diadakan pada acara ini yaitu Renang Gaya Bebas SMP/SMA 50 Meter Putra/Putri, Gaya Dada SMP/SMA 50 Meter Putra/Putri, dan Gaya Estafet 2X50 Meter TNI-Polri.

 

Dalam sambutannya,  Danlanal Banjarmasin Kolonel Laut (P) Didik Kusyanto, M.Tr.Hanla., menyampaikan bahwa kegiatan ini digelar dalam rangka menyambut HUT TNI Ke-79 Tahun 2024 dan bertujuan mencari bibit atlet olah raga renang yang nantinya dapat menorehkan prestasi bagi bangsa dan negara.

 

“Kompetisi ini akan menjadi kegiatan rutin tahunan tentunya bekerjasama dengan stakeholder yang ada termasuk pemerintah daerah. Antusias Masyarakat sangat tinggi, dan bagi para juara tentunya akan dibina oleh Lanal Banjarmasin,” pungkasnya.

 

Turut hadir dalam kegiatan antara lain, Gubernur Provinsi Kalsel diwakili Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan Agus Dianur, S.E., M.M., AK., CA., Danrem 101/Ant Brigjen TNI Ari Aryanto, S.E., M.I.P., Kapolda Kalsel diwakili Direktur Samapta Polda Kalsel Kombes Pol Timbul Rein K. Siregar, S.I.K., M.Si., Danlanud Sjamsudin Noor Kolonel Pnb Sri Raharjo, M.Han., Kabinda Kalsel diwakili Subkor Teknologi intelijen Rio J, S.E., Danpolairud Polda Kalsel diwakili Wadirpolairud AKBP Gatot Istanto, S.I.K., Dandim 1007/Banjarmasin Letkol Inf Sigit Purwoko, S.E., Dansat Brimob diwakili Danyon A Pelopor Kompol Gusti Ahmad Gusti Akhmad Setiawan, S.I.K., Danyon 623/BWU diwakili Wadanyon Mayor Inf Boni Prima Saputra, Dandenpom VI/2 Banjarmasin Letkol Cpn Erik Alamsyah Sinaga, B. Eng., dan Ketua Cabang 4 Korcab Xlll Daerah Jalasenastri Armada II Ny. Derry Didik Kusyanto.

 

(Pen Lanal Banjarmasin)

Continue Reading

TNI / Polri

Danlanal Banjarmasin Kunjungi Posal-Posal di Wilayah Kabupaten Tanah Laut Provinsi Kalsel

Published

on

By

TNI AL, Banjarmasin,- Kolonel Laut (P) Didik Kusyanto, M.Tr.Hanla., didampingi Ketua Cabang 4 Korcab Xlll Daerah Jalasenastri Armada II Ny. Derry Didik Kusyanto beserta rombongan melaksanakan kunjungan kerja ke Pos TNI AL (Posal) yang berada di Pesisir Kabupaten Tanah Laut, Provinsi Kalimantan Selatan, Kamis (27/09/2024).

 

Adapun Posal-posal yang dikunjungi antara lain Posal Sungai Danau, Posal Kintap, dan Posal Asam-asam.

 

Danlanal Banjarmasin menyampaikan bahwa kegiatan tersebut dalam rangka meninjau situasi dan kondisi di Posal yang berada di wilayah kerja Lanal Banjarmasin. Diharapkan keberadaan Posal-posal di jajaran Lanal Banjarmasin bermanfaat dan dapat membantu kesulitan masyarakat di sekitarnya.

 

(Pen Lanal Banjarmasin)

Continue Reading

Trending