Jakarta, 14-15 Maret 2025 – Perkumpulan Lions Indonesia Distrik 307 A1 Zona 2B dan 7B kembali menggelar aksi kemanusiaan melalui Kegiatan Donor Darah yang berlangsung di Neo
Soho Mall, L3M. Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, kali ini acara juga dimeriahkan dengan buka puasa bersama anak-anak panti asuhan Pondok Yatim & Dhuafa Yayasan Amal Sholeh Sejahtera, sekaligus menjadi momen spesial bagi masyarakat untuk berbagi kebaikan di bulan suci Ramadhan.
Menurut Edi Nata Prawira, selaku Penanggung Jawab Kegiatan Donor Darah Gabungan Perkumpulan Lions Indonesia Distrik 307 A1, kegiatan donor darah ini telah berlangsung sebanyak enam kali di Neo Soho Mall, dan untuk pertama kalinya diadakan saat Ramadhan.
“Kami ingin mengedukasi masyarakat bahwa donor darah saat berpuasa tetap aman dan sangat dibutuhkan. Stok darah sering menurun drastis di bulan Ramadhan, sementara kebutuhan transfusi tetap tinggi. Kami berharap kegiatan ini bisa menginspirasi lebih banyak orang untuk ikut serta.”
Sementara itu, Andi Murjito, selaku Ketua Kegiatan Donor Darah Gabungan Perkumpulan Lions Indonesia Distrik 307 A1, menambahkan bahwa kegiatan ini tidak hanya sekedar aksi donor darah, tetapi juga mengajak berbagai komunitas untuk berkontribusi dalam kebaikan bersama.
Neo Soho Mall, sebagai tuan rumah kegiatan, juga mendukung penuh inisiatif ini. Firdianto Agus Putra, Asisten Manager Customer Relation Neo Soho Mall, menegaskan bahwa donor darah memiliki manfaat yang besar bagi kesehatan dan bukan sesuatu yang perlu ditakuti.
“Donor darah bukan hanya menyelamatkan nyawa orang lain, tapi juga memiliki manfaat kesehatan bagi pendonor. Kami senang bisa menjadi bagian dari gerakan sosial ini.”
Selain donor darah, Neo Soho Mall juga memiliki berbagai program Corporate Social Responsibility (CSR) yang terus dijalankan sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat.
Acara ini diharapkan dapat menjadi langkah nyata dalam meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya donor darah, terutama di bulan Ramadhan, serta mempererat kebersamaan dengan berbuka puasa bersama anak-anak panti asuhan.
Mengenai Lions Club
Lions Club adalah organisasi sosial terbesar di dunia dengan lebih dari 1,4 juta anggota di lebih dari 200 negara. Lions Club berkomitmen pada misi sosial dan kemanusiaan yang terangkum
dalam 8 Pilar Pelayanan, yaitu:
1. Kemanusiaan – Memberikan bantuan dan aksi sosial bagi masyarakat yang membutuhkan.
2. Diabetes – Edukasi dan pencegahan penyakit diabetes untuk meningkatkan kualitas hidup.
3. Visi (Perawatan Mata) – Pencegahan kebutaan dan pemeriksaan kesehatan mata.
4. bantuan Kelaparan – Mengurangi kelaparan melalui program pangan.
5. Pemuda – Program kepemimpinan dan pengembangan generasi muda.
6. Childhood Cancer – Dukungan bagi anak-anak yang berjuang melawan kanker.
7. Lingkungan – Pelestarian lingkungan melalui aksi nyata.
8. Disaster Relief – Respons cepat terhadap bencana alam.Dalam kegiatan ini, Perkumpulan Lions Indonesia Distrik 307 A1 Zona 2B dan 7B menjalankanempat pilar utama, yaitu:
✅Kemanusiaan – Kegiatan donor darah sebagai aksi kemanusiaan untuk membantu sesama.
✅Diabetes – Mengedukasi masyarakat tentang pola hidup sehat melalui cek gula darah gratis.
✅Eye Care – Mengedukasi masyarakat tentang pentingnya donor kornea mata bagi yangmembutuhkan
✅Hunger – Berbagi makanan berbuka puasa dengan anak-anak panti asuhan.