Jakarta, 25 September 2024 – PT. IKAPHARMINDO PUTRAMAS TBK. Mengadakan Rapat Umum Pemegang Luar Biasa dan Public Expose di Gedung Klub Kelapa Gading Jakarta pada hari Kamis, 25 September 2024.
Bermula dengan bisnis apotek, PT. Ikapharmindo Putramas Tbk (IKM) berdiri sejak tahun 1978 dimana perusahaan kini memiliki lebih dari 40 tahun pengalaman di bidang R&D, manufaktur dan pemasaran produk berkualitas tinggi dibidang farmasi, kesehatan konsumen, kosmetik dan perawatan bayi.
IKPM yang berkantor pusat di Pulogadung Jakarta Timur, sejak awal berdirinya telah membangun hubungan yang baik dengan berbagai Perusahaan multinasional meluncurkan produk di pasar Indonesia melalui konsep pemasaran yang kreatif, strategis dan secara konsisten membagun maupun memantapkan brand milik perusahaan di pasaran. Pada tahun 2015 perusahaan memulai kegiatan ekspor produk-produknya ke luar negeri seperti Filipina dan Australia. Perusahaan juga memiliki 2 fasilitas produk di Pulogadung, Jakarta Timur dan Sumedang, Jawa Barat.
Perusahaan memiliki visi yaitu mejadi perusahaan Farmasi dan Personal Care yang dikelola oleh profesional yang berdedikasi dan didukung dengan teknologi modern untuk menghasilkan produk yang terjamin kualitasnya sehingga dapat memenuhi permintaan pasar lokal dan global, sedangkan misi perusahaan adalah terus melakukan perbaikan untuk menyediakan produk farmasi dan produk care yang berkualitas agar konsumen dapat mencapai “semangat untuk hidup sehat”.
Dalam laporan keuangan IKPM dimana perusahaan mencatat penurunan penjualan neto sebesar 7,9% hingga semester I-2024, dari Rp 212 miliar pada semester I-2023 menjadi Rp195,22 miliar. Laba kotor sebesar Rp88,09 miliar yang turun tipis dibandingkan tahun lalu yang mencapai Rp91,32 miliar. Laba komprehensif bersih juga turun, dari Rp10,83 miliar pada tahun lalu menjadi hanya Rp4,3 miliar di semester pertama 2024. Laba bersih menurun, total liabilitas perusahaa berkurang tipis menjadi Rp223,43 miliar, dan total ekuitas meningkat menjadi Rp244,71 miliar dan total aset perusahaan juga mengalami kenaikan 1,85% menjadi Rp468,66 miliar.
Dalam perjalanan usaha perusahaan telah berhasil melakukan IPO pada 8 November 2023 maupun Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) dan melakukan pembagian deviden pada tanggal 28 Juni 2024. Perusahaan memiliki kemampuan dalam menghadapi persaingan dengan kompetitor dibidang usaha sejenis, menyesuaikan dengan perkembangan dan membuka diri dalam mendapatkan sumber pendanaan yang dapat mendukung kegiatan bisnis perusahaan.
Perusahaan mengundang investor dan para pihak yang memiliki kesamaan visi dan misi dengan perusahaan untuk mendukung perusahaan menjadi tumbuh dan berkembang bersama menjadi perusahaan yang unggul di bidang usaha yang selalu menjadi fokus IKPM.
Perusahaan memiliki strategi dan inisiatif perseroan yaitu ; meningkatkan coverage dan penetrasi tim sales, pengembangan profolio produk, meningkatkan distribusi dengan penambahan distributor untuk memastikan ketersediaan produk, mengembangkan divisi perusahaan yang belum optimal termasuk ekspor, mengoptimalisasi fasilitas produksi, meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang sesuai dengan nilai-nilai perusahaan dan transformasi digital.