Jakarta, 7 November 2023 – Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (IKAPPI) resmi mendeklarasikan dukungan terhadap bakal calon presiden dan wakil presiden usungan Koalisi Perubahan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin pada Pemilu 2024.
Deklarasi itu dihadiri langsung oleh Anies Baswedan.Deklarasi dilakukan di El Hotel Royale, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa (7/11/2023) siang. Anies yang mengenakan kemeja putih tampak duduk di barisan paling depan.
Pada deklarasi ini turut hadir, Juru Bicara Anies Baswedan Sudirman Said, Pakar Hukum Tata Negara Refly Harun, Ketua Umum DPN Gerbang Tani Idham Arsyad dan Ketua Umum KSPSI Jumhur Hidayat.
Deklarasi IKAPPI
Dengan mengucap Bismillahirrohmanirrohim, kami Relawan Pasar, Pasukan Anies-Muhaimin Iskandar tanggal 7 November 2023 telah melaksanakan Rapimnas berdasarkan surat keputusan Nomor 057/IKAPPI/Rapimnas/XI/2023 menimbang dan seterusnya, memutuskan dan seterusnya, Menetapkan dukungan kepada Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar sebagai calon presiden dan calon wakil presiden 2024-2029.
Usai deklarasi, dilakukan penyerahan harapan pedagang terhadap pasangan Anies-Cak Imin. Penyerahan harapan itu secara simbolis dilakukan melalui hasil bumi yang diberikan kepada Anies.
“Kami berharap jajanan pasar ini tetap ada di pasar tradisional, karena ini adalah ciri khas ketradisionalan kita, Pak Anies. Kemudian ada kelapa, ayam, pisang, cabai, pedagang pasar semuanya menaruh harapan yang besar kepada pasangan Amin. Agar kita diberikan mandat semua persoalan pangan dapat terselesaikan di tangan Pak Anies,” ucap Reynaldi.
Selepas IKAPPI lantas membacakan deklarasi dukungannya yang diputuskan melalui Rapimnas IKAPPI 2023. Deklarasi itu dibacakan oleh Sekjen IKAPPI, Reynaldi Sarijowan.
Abdullah juga mengatakan, pihaknya akan mengeluarkan surat edaran terhadap ketua unit pasar hingga ketua blok untuk menginstruksikan pemenangan Anies-Cak Imin. Dia menuturkan pihaknya menaruh harapan terhadap duet Anies-Cak Imin yang menyuarakan semangat perubahan.
Mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut mengungkapkan bagaimana AMIN melakukan perubahan terhadap pasar tradisional dengan menggandeng seluruh pihak dan memegang ideologi dan gagasan untuk membesarkan yang kecil tanpa mengecilkan yang besar
“Ke depan kami melihat kita harus bangun ekosistem ekonomi rakyat dan pasar tradisional yang sehat, caranya adalah kolaborasi dengan pelaku, peneliti, badan-badan yang mengelola, IKAPPI termasuk di dalamnya yang masukannya akan sangat membantu kita,” tegasnya.
“Insyaallah kita pastikan pasar tradisional bukan hanya bertahan tapi berkembang lebih sehat dan mensejahterakan semua,” lanjutnya.
Dukungan tersebut disampaikan Ketua Umum DPP Ikappi Abdullah Mansuri pada acara rapat pimpinan nasional yang digelar di sebuah hotel kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara.
“Saatnya kita bangkit, saatnya kita berjuang.
Siap berjuang? Jika kemarin kita berjuang sendiri, bersusah payah sendiri dan tidak menentukan pilihan pada pilpres tahun yang lalu maka hari ini pedagang akan maju ke depan mewakili Pak Anies Baswedan berjuang bersama pedagang,” kata Mansuri.
Mansuri mengatakan para pedagang di Indonesia mengalami kesusahan selama bertahun-tahun bahkan sering kali berhadapan dengan pemerintah.
Mansuri mengatakan alasan Ikappi mendukung pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar karena pedagang menginginkan adanya perubahan.
“Kami memutuskan Pak Anies Baswedan sebagai calon presiden. Kita mengharapkan perubahan. Apa itu perubahan? Yang tidak bisa makan, jadi bisa makan,” ujar Mansuri