Jakarta – Pengurus Besar Nahdlatul ‘Ulama (PBNU) bersama dengan Kresna Group melaksanakan Ground breaking Ceremony Pembangunan Gedung PBNU.
Pembangunan Gedung PBNU bukan hanya menancapkan monumen fisik bangunan, tetapi juga sebagai milestone pencapaian target yang hendak diraih, untuk turut mewarnai menggerakkan tatanan dunia yang lebih baik.
Dengan tetap memegang teguh Prinst Al muhafadzotu ala qodimil Ashlah wal akhdzu bil jadidl aslah, pembangunan Gedung ini tetap akan tetap memelihara dan melestarikan karya monumental Gedung PBNU yang dibangun KH Abdurrahman Wahid sembari menambahkan keluasan, fungsi dan manfaat bagi kebaikan organisasi dan warga Nahdliyin, serta bervisi untuk menjangkau masa depan yang lebih baik. Demikian halnya, pembangunan Gedung PBNU ini sebagai sebuah “Persembahan Satu Abad Nahdlatul Ulama”.
Kini, saat peradaban dunia bergerak sangat dinamis, Revolusi Industri memasuki fase 5.0, pada Tahun 2020, dan di saat Nahdlatul Ulama memasuki Usia satu Abad.
Pengurus Besar Nahdlatul Ulama di bawah kepemimpinan Prof. DR. KH. Said Aqil Siroj, MA, menghadapi berbagai tantangan yang tidak ringan dan sangat mendesak untuk memiliki kantor yang lebih representatif, adaptif terhadap perkembangan teknologi dan lebih humanis, serta mampu menghubungkan semua Jejaring Organisasi di dalam dan Luar Negeri dan mampu memberikan pelayanan terhadap warga Nahdliyin secara online dan offline secara lebih optimal.
Demikian halnya, kantor PBNU diharapkan mampu menjadi sebuah warisan sejarah dan sekaligus mampu melanjutkan Misi-Misi selanjutnya dengan dedikasi “Dari NU untuk Peradaban Dunia”.
Dengan mengedepankan upaya peningkatan kualitas pelayanan terhadap warga Nahdliyin dalam bidang Ekonomi, Pendidikan, Kesehatan, dan mengembangkan model Dakwah secara Santun, Ramah, Damai dan Toleran, pembangunan Gedung PBNU diharapkan mampu memberi nilai tambah dan nila! tawar organisasl dengan portofolio yang lebih baik dan memiliki daya Saing di tengah percaturan global
Pentingnya membangun kolaborasi dalam mewujudkan cim-cita dan harapan di atas, PBNU membangun Kemitraan Strategis dengan Kresna Group, untuk merangkai gerakan sosial dan ekonomi, yang berdimensi masa depan yang memihak pada masyarakat kecil, dengan berorientasi pada kemaslahatan kehidupan masyarakat bangsa dan negara serta bagi dunia yang lebih baik. Pembangunan. Gedung PBNU adalah bagian dari langkah keci! dari proses panjang yang akan dilakukan secara berkelanjutan.