Connect with us

Metro

KADIN Indonesia Berikan Bantuan Oksigen

Published

on

Jakarta – Di saat pandemi Covid-19 sangat tinggi, oksigen sangat diperlukan. Untuk itulah Kamar Dagang dan Industri (Kadin) memberikan bantuan tabung oksigen.

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Riza Patria bersama Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, Arsjad Rasjid (kanan) dan Ketua Umum Kadin DKI Jakarta, Diana Dewi memantau vaksinasi Kadin gelombang kedua di Pusat Pelatihan Kerja Daerah Jakarta Timur, Jakarta, Kamis, (8/7/2021).

Pada kesempatan itu Kadin DKI memberikan bantuan sebanyak seratus tabung oksigen ukuran 6M3 dan Tiga tim tenaga kesehatan serta tiga mobil vaksin keliling.

Ketua Umum Kadin Indonesia Arsjad Rasjid mengatakan pihaknya masih terus melanjutkan program Vaksinasi Gotong Royong, yakni program vaksinasi yang sudah dilakukan di era kepemimpinan Ketua Umum Kadin Indonesia, Rosan P. Roeslani.

Lanjutnya, program Vaksinasi Gotong Royong menyasar karyawan dari perusahaan milik anggota Kadin yang biayanya dibebankan ke perusahaan. Melalui program tersebut, Kadin Indonesia membantu pemerintah mengejar target vaksinasi nasional, tanpa membebani APBN.

Menghadapi covid-19 yang masih mengganas dan krisis layanan kesehata, Kadin Indonesia menurut Arsjad juga akan membangun rumah sakit darurat di wilayah DKI Jakarta dan Banten.

Inisiatif tersebut diambil untuk menjawab permasalahan tingginya tingkat okupansi rumah sakit di Pulau Jawa, termasuk di wilayah Jakarta dan Banten.
Selain itu, Kadin Indonesia juga akan membantu pengadaan tabung silinder, dan Cryogenic ISO tank untuk menampung oksigen.

“Yang dibutuhkan saat ini adalah oksigen, dan vaksinasi yang harus diakselerasi, dan juga bagaimana sekarang ini untuk rumah sakit darurat, karena kita juga memerlukan menyiapkannya, supaya masyarakat merasa tenang,” katanya.

Ditegaskan pula upaya menanggulangi Pandemi Covid-19 adalah sebuah bentuk peperangan dan Kadin Indonesia juga ikut bertempur dalam perang tersebut.
“Saya mengatakan ini adalah perang, dimana kita harus bersama sama melawan ini.

Persatuan dan kesatuan kita penting selain itu hal lain yang diperlukan adalah kedisiplinan masyarakat dalam mematuhi menerapkan protokol kesehatan (prokes) dan aturan pemerintah terkait penanggulangan pandemi. Ini adalah yang paling sulit, bagaimana supaya disiplin dan prokes harus dilakukan, dan janganlah kita melanggar,” katanya.

Sementara itu, Ketua Umum Kadin DKI, Diana Dewi, mengatakan kedepannya Kadin DKI Jakarta bekerjasama dengan BUMN untuk terus memasok tabung oksigen untuk kebutuhan masyarakat.
Ia menambahkan, sejak 1 Mei lalu pihaknys sudah memvaksin sekitar 5000 orang, setengahnya adalah karyawan dari perusahaan milik anggota Kadin dan setengahnya adalah warga di sekitar lokasi vaksinasi.

“Karena kesibukan dan lain hal, dan ketersediaan vaksin, per tanggal 1 Mei kami tidak bisa lakukan setiap hari, tapi ada interval waktu,” ujar Diana Dewi dengan ramah.

Sementara itu Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, mengatakan bahwa permasalahan kelangkaan tabung oksigen yang terjadi di Jakarta saat ini sudah relatif teratasi. Ia mengingatkan masyarakat yang tidak betul-betul membutuhkan tabung oksigen untuk tidak melakukan penyimpanan.

“Masyarakat saya minta, yang tidak membutuhkan, tidak perlu menyimpan tabung oksigen. Oksigen nya dibutuhkan untuk warga yang terpapar di rumah sakit atau tempat-tempat yang ditentukan. Jadi mari kita dukung pelaksanaan penanganan dan pengendalian covid dengan penuh tanggungjawab,” ujar Ahmad Riza Patria.(RED)

Continue Reading

Metro

Asgar Syarfi, SH: Menjalankan profesi, Memiliki Sikap yang Baik Sebagai Advokat Profesional

Published

on

By

Jakarta – Di usia ke 15 tahun Kongres Advokat Indonesia ( KAI) kepemimpinan Dr. Erman Umar memegang kendali KAI memiliki kelebihan yang menurut saya lain dari yang lain, antaranya dia lebih fokus kepada masalah akademis dan pendidikan,” ungkap Asgsr.

Pendidikan, yang dimaksud tambah Asgar, adalah yang tidak hanya fokus pada peningkatan keterampilan beracara ( KPKA), namun juga memiliki kepedulian terhadap integritas anggota KAI dalam menjalankan profesi, sehingga mereka memiliki sikap ( attitude) yang baik sebagai advokat yang profesional, ” ungkap Asgar saat ditemui usai menghadiri perayaan 15 Th KAI, Selasa ( 30/5/2023) semalam.

Menurut Asgar, Pak Erman juga selalu mengedepankan kualitas advokat. “Saya setuju dengan pembentukan dewan kehormatan advokat untuk solusi mengatasi penyimpangan kode etik dalam profesi advokat ” jelas Lawyer Muda ini.

Menurutnya, Pak Ketua atau Presiden KAI juga berkeinginan membentuk dewan kehormatan advokat bersama organisasi advokat lainnya, sehingga menghindari pindah pindah organisasi advokat.

“Kita memang harus ada wadah dewan kehormatan yang saya harapkan nanti dipimpin para senior senior. Harapannya di usia KAI yang ke 15 ini semoga KAI lebih solid dan memperluas sayapnya,” pungkas Asgar Syerfi, Legal Auditor Asahi menutup wawancara.

Continue Reading

Metro

Muhamad Yuntri ,SH, MH : Profesi Advokat yang Profesional dan Sebagai Profesi yang Mulia

Published

on

By

JAKARTA – HUT KAI Kongres Advokat Indonesia Ke – 15 dengan mengusung tema ” Sinergi dan Kolaborasi KAI bersama Stakeholder dalam memperjuangkan tegaknya Supermasi Hukum Guna Mewujudkan Indonesia Sebagai Negara Hukum’ di Hotel Luwansa jakarta.
Selasa (29/05/2023)

Muhamad Yuntri ,SH, MH menyampaikan, Kemajuan kuantitas advokat ini untuk di tingkatkan kualitasnya , jadi dari puluhan dan ratusan fungsi advokat ini sudah mulai menyimpang dari inti undang – undang advokat nomor 18 tahun 2023.

Dari Peradi dan KAI untuk membentuk organisasi skunder yang sifatnya single bar, sesuai dengan perintah UU Advokat itu sendiri, kalau yang sifatnya primer paguyuban boleh saja , jangankan 100, 5000 pun boleh, ujarnya

Jadi di usia yang sudah 15 tahun ini kita saling mengingatkan kepada teman – teman kode etik dan etika profesi advokat, jadi kami berharap jangan menunjukkan sikap edonis pamer kekayaan ataupun prilaku buruk lainnya, ujar Yuntri

Yuntri pun berharap, Advokat untuk menampilkan profesi advokat yang profesional dan sebagai profesi yang mulia yang di tunggu – tunggu teman – teman dan masyarakat yang membutuhkan keadilan dan kebenaran bahwasanya mereka sebagai tumpuan dalam memperjuangkan hak dan keadilan.

Continue Reading

Metro

Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus Wilayah DGP8 DKI Jakarta,Pengurus Daerah DGP8 Kota Administrarif/Kabupaten Se-DKI Jakarta,dan Peluncuran Media Sosial DGP8

Published

on

By

Continue Reading

Trending